ATM BRI Tidak Bisa Cek Saldo – BRI atau Bank Rakyat Indonesia masih menjadi opsi paling banyak di pilih masyarakat tanah air untuk kebutuhan finansial. Bukan hanya untuk menabung, namun juga untuk kebutunan finansial lain termasuk pinjaman.
Namun dari semua kelebihan yang ditawarkan BRI sebagai bank dengan jumlah nasabah terbesar dan terbanyak dibandingkan lembaga perbankan lainnya. BRI juga terus berupaya memberikan kemudahan bagi setiap nasabah saat melakukan transaksi.
Bahkan saat membuat rekening BRI, secara tidak langsung BRI memberi sarana berupa kartu ATM kepada nasabah. Dimana kartu ATM ini nantinya dapat digunakan untuk berbagai macam kebutuhan seperti transfer, tarik tunai, atau bahkan sekedar cek saldo di mesin ATM BRI.
Bicara mengenai cek saldo, penahkah kalian mengalami masalah saat ingin melakukan pengecekan saldo di mesin ATM?. Seperti halnya tiba-tiba mesin ATM BRI tidak bisa cek saldo? atau bahkan KARTU ATM BRI DISABLE yang membuat kalian tidak bisa bertransaksi apapun?.
Kami yakin ada beberapa pembaca setiap prosesbayar.com yang mungkin pernah mengalami masalah tersebut. Nah ketika mengalami masalah ATM BRI tidak bisa cek saldo, tentu hal ini membuat kita penasaran.
Cek Saldo ATM BRI
Karena transaksi cek saldo sendiri merupakan salah satu transaksi yang cukup penting. Sebab pada porses ini kita akan bisa mengetahui sisa saldo yang ada didalam rekening BRI kita.
Sebagai contoh, ketika kalian tidak punya fasilitas BRI Mobile atau Internet Banking BRI. Maka saat ada kerabat, teman atau siapapun itu yang melakukan transfer ke rekening BRI kalian, untuk mengetahui saldo telah masuk atau belum maka harus kalian cek lewat mesin ATM.
Penyebab ATM BRI Tidak Bisa Cek Saldo
Jadi ketika ATM BRI tidak bisa cek saldo, otomatis akan membuat kita cukup pusing. Lantas apa sebenarnya penyebab mesin ATM BRI tidak bisa cek saldo? dan bagaimana cara mengatasi masalah ini?. Berikut akan prosesbayar sampaikan beberapa penjelasannya.
Mesin ATM BRI Rusak
Salah satu penyebab tidak bisanya cek saldo di mesin ATM BRI yaitu karena mesin ATM sedang dalam keadaan rusak. Dengan begitu apapun proses transaksi yang akan dilakukan tidak akan bisa dijalankan.
Nah ciri-ciri ATM BRI rusak sendiri biasanya terdapat tulisan pada layar monitor berupa “Maaf ATM Saat ini Tidak Bisa Digunakan”. Rusaknya mesin ATM sendiri bisa terjadi pada bagian software ataupun hardware.
Lalu bagaimana kita mengatasi masalah ini? Tentu tidak banyak yang bisa kita lakukan selain menunggu mesin ATM mendapatkan perawatan atau perbaikan dari teknisi. Jika ada ATM BRI lain, tidak ada salahnya pindah ke ATM lain tersebut.
Jaringan ATM BRI Error
Bagi kalian yang belum tahu, sebenarnya mesin ATM atau Anjungan Tunai Mandiri dari bank apapun termasuk BRI. Merupakan salah satu mesin elektronik yang terhubung ke jaringan internet.
Jadi ketika ATM BRI tidak bisa cel saldo meskipun kartu ATM bisa dimasukan, mungkin saja hal ini dikarenakan adanya masalah jaringan pada mesin ATM BRI tersebut.
Server ATM BRI Error
Selain masalah jaringan koneksi internet yang membuat cek salado ATM BRI tidak bisa dilakukan. Penyebab lain yang mungkin menjadikan kalian tidak bisa melakukan cek saldo adalah server ATM BRI yang bermasalah.
Seperti kami jelaskan diatas, mesin ATM merupakan perangkat elektronik yang terhubung ke jaringan internet. Otomatis pada bagian ini ada satu server yang menyimpan semua data perbankan dan juga sistem mesin ATM.
Jadi bukan saja karena jaringan internet yang tidak bagus, ATM BRI tidak bisa cek saldo juga bisa disebabkan karena server yang dimiliki Bank BRI untuk menghandle mesin ATM sedang bermasalah.
Kartu ATM BRI Rusak
Bukan saja disebabkan karena masalah pada mesin Anjungan Tunai Mandiri milik BRI yang sedang mengalamai masalah seperti kami jelaskan diatas. Tidak bisanya pengecekan saldo di mesin ATM BRI juga bisa terjadi adanya kendala pada kartu ATM kalian.
Meski cukup jarang terjadi, namun tidak menutup kemungkinan gagalnya proses ini juga dikarenakan beberapa hal berikut:
- Strip Magnetik atau pita hitam kartu ATM rusak yang membuat KARTU ATM DITOLAK.
- Masa berlaku kartu ATM BRI telah kadaluarsa.
Cara Mengatasi Tidak Bisa Cek Saldo ATM BRI
Itulah kiranya beberapa penyebab yang membuat ATM BRI tidak bisa cek saldo. Lantas bagaimana jika kendala tersebut kita alami? apa yang harus kita lakukan untuk mengatasi masalah tersebut?
- Jika gagalnya cek saldo dikarenakan mesin ATM BRI memang sedang terkendala apapaun bentuknya itu. Maka mau tidak mau kita harus menunggu mesin ATM tersebut kembali di perbaiki oleh petugas.
- Jika di lokasi tersebut ternyata ada mesin ATM BRI lain yang bisa kalian gunakan. Tidak ada salahnya kalian gunakan mesin ATM lain tersebut untuk cek saldo.
- Namun jika dikarenakan kartu ATM yang rusak, maka kalian harus memperbaikinya terlebih dulu dengan mendatangi kantor cabang BRI terdekat didaerah kalian.
- Atau jika ingin lebih praktis kalian bisa menggunakan alternatif lain seperti menggunakan BRIMO, BRI Mobile, Internet Banking BRI atau SMS Banking BRI. Namun kalian harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu.
Apakah sudah paham dan jelas dengan penyebab serta cara mengatasi masalah ATM BRI tidak bisa cel saldo?. Kami harap setelah membaca informasi diatas kalian lebih pahan dan mengetahui masalah ini.
Dengan begitu kalian bisa mengambil langkah atau mengambil tindakan jika dalam kondisi terdesak kalian harus melakukan pengecekan saldo. Dan kiranya sekian inforamsi yang bisa prosesbayar sampaikan, semoga bisa menjadi referensi yang menarik.