Cara Bayar Angsuran Adira -PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk atau sering disebut sebagai Adira Finance merupakan salah satu perusahaan pembiayaan terkemuka dan terbaik yang ada di Indonesia. Adira menawarkan beberapa jenis produk dan layanan seperti pembiayaan mobil, pembiayaan motor, pembiayaan multiguna serta elektronik & furnitur.
Terlebih Adira sudah memiliki kurang lebih 558 cabang yang tersebar diseluruh Indonesia dimana melayani lebih dari 3 juta konsumen.Adira memberikan kemudahan bagi anda yang membutuhkan pembiayaan untuk memenuhi aspek kehidupan. Kebanyakan orang Indonesia yang menggunakan jasa Adira untuk pembelian kendaraan mencakup motor dan mobil.
Selain syarat pengajuan yang cukup mudah, Adira juga lebih dipercaya karena sisi pelayanan yang cepat dan responsif. Tak heran jika banyak orang menggunakan jasa Adira untuk mendapatkan motor maupun mobil impian dengan cara kredit. Selain itu Adira juga menawarkan berbagai program cicilan yang dapat dipilih oleh konsumen.
Cara Bayar Angsuran Adira Finance Terlengkap
Tentunya bagi anda yang menikmati layanan pinjaman dari Adira wajib membayar cicilan setiap bulan nya. Kadangkala anda tentu sering bingung bagaimana cara pembayaran angsuran Adira yang paling cepat dan efektif. Sebagai referensi kami sudah menyiapkan informasi 6 cara bayar angsuran adira yang dapat anda gunakan berikut ini.
1.Cara Bayar Angsuran Adira Lewat Aplikasi
Adira menyediakan aplikasi bernama Akses Adira Finance yang memudahkan berbagai transaksi anda. Dengan aplikasi ini anda dapat mengetahui lokasi kantor cabang Adira Finance, melihat simulai kredit, menelpon ke contact care, melihat detail profile anda, melihat histori dan melakukan pembayaran angsuran. Langsung saja jika anda ingin mengunduh aplikasi Akses Adira Finance dapat klik dibawah ini.
2.Cara Bayar Angsuran Adira Lewat Kantor cabang
Cara yang sangat mudah dapat dilakukan adalah datang ke kantor cabang Adira Finance terdekat yang ada di kota anda. Anda cukup menyiapkan kartu Adira Club member dan menyerahkan nya ke kasir. Selanjutnya silahkan anda bayar sesuai nominal angsuran dari kredit yang anda pinjam. Selain itu anda juga bisa membayar tanpa kartu member, caranya cukup dengan menyebutkan 12 digit nomor dari kontrak Anda.
3.Cara Bayar Angsuran Adira Lewat ATM
Cara berikutnya adalah membayar melalui ATM karena cara ini cukup mudah dilakukan. Anda cukup pergi ke ATM terdekat lalu mengisikan nomor kontrak pada menu. Untuk semua bank cara pembayaran angsuran Adira hampir sama, cuma berbeda pada alur menu di layar ATM saja. Jika belum jelas, berikut ini ada 3 cara pembayaran angsuran lewat ATM BCA, Danamon dan Mandiri.
Cara Bayar Angsuran Adira Lewat ATM BCA
- Silahkan masukkan kartu ATM dam PIN Anda
- Pilihlah menu TRANSAKSI LAINNYA
- Pilihlah menu PEMBAYARAN
- Pilihlah menu PINJAMAN
- Lalu pilih LAYAR BERIKUT
- Cari lalu pilih ADIRA FINANCE
- Silahkan masukkan NOMOR KONTRAK atau PK
- Cek kembali transaksi lalu pilik OK
- TRANSAKSI SELESAI dan silahkan simpan struk sebagai bukti pembayaran yang sah
Cara Bayar Angsuran Adira Lewat ATM Danamon
- Masukkan kartu ATM lalu kemudian pilih BAHASA INDONESIA
- Silahkan masukkan nomor PIN
- Pilih menu PEMBAYARAN
- Selanjutnya pilihlah menu ANGSURAN
- Pilihlah ADIRA FINANCE
- Silahkkan masukkan NOMOR KONTRAK atau PK
- Cek kembali nomor, jika sudah benar lalu pilih YA
- TRANSAKSI SELESAI dan simpan struk sebagai bukti pembayaran yang sah
Cara Bayar Angsuran Adira Lewat ATM Mandiri
- Masukkan kartu ATM dan pilihlah BAHASA INDONESIA
- Silahkan input nomor PIN
- Pilihlah menu PEMBAYARAN / PEMBELIAN
- Silahkan pilih menu PEMBAYARAN LAINNYA
- Cari dan pilih menu LEASING / KREDIT
- Kemudian pilih menu PEMBAYARAN FINANSIAL LAINNYA
- Input kode Perusahaan dengan mengetikkan 21003 (kode Perusahaan Adira Finance)
- Silahkan input NOMOR KONTRAK atau PK
- Kemudian pilih PEMBAYARAN
- Silahkan masukkan angka 1 pada tulisan tertera PILIHAN NO
- Cek nomor dan data anda, jika sudah benar maka pilih YA
- TRANSAKSI SELESAI dan simpan struk sebagai bukti pembayaran yang sah
4.Cara Bayar Angsuran Adira Lewat Kantor Pos
Pembayaran angsuran Adira juga dapat dilakukan di Kantor Pos Online terdekat. Anda cukup pergi ke cabang kantor Pos terdekat dengan membawa uang cicilan lalu menunjukkan kartu angsuran kepada petugas. Selain itu lebih mudahnya anda cukup menyebutkan 12 digit nomor kontrak dan petugas akan memproses pembayaran anda. Jika transaksi sudah selesai simpan struk yang berguna sebagai bukti pembayaran sah.
5.Cara Bayar Angsuran Adira Lewat Alfamart
Berikutnya adalah membayar angsuran Adira melalui Alfamart atau Alfamidi yang tentunya mudah untuk dijumpai di daerah anda. Karena gerai alfamart banyak tersebar di Indonesia maka cara membayar angsuran jadi lebih mudah. Anda cukup menunjukkan nomor kontrak Adira kepada kasir lalu membayarkan cicilan sesuai tagihan yang tertera. Yang jangan sampai lupa adalah simpan struk pembayaran yang berfungsi sebagai bukti pembayaran sah.
6.Cara Bayar Angsuran Adira lewat Indomaret
Demikian pula dengan Indomaret yang memang juga tersebar di seluruh wilayah Indonesia yang gampang dijumpai. Anda dapat melakukan pembayaran angsuran Adira dengan cara menunjukkan 12 digit nomor kontrak atau membawa kartu angsuran kepada kasir. Setelah itu tinggal anda bayarkan sejumlah uang yang sesuai dengan jumlah tagihan, jangan lupa juga simpan struk sebagai bukti pembayaran yang sah.
Cara pembayaran angsuran Adira dapat dilakukan secara mudah dengan berbagai langkah diatas. Jika anda mementingkan kecepatan transaksi maka dapat memilih menggunakan aplikasi Akses Adira Finance. Namun jika banyak waktu maka dapat menyempatkan mampir ke ATM, Indomaret, Alfamart, Kantor Pos atau Kantor Cabang Adira Finance terdekat. Semoga informasi yang kami berikan bisa jadi referensi dan membantu anda.