Cara Bayar Tokopedia Lewat BSI Mobile – Nama Tokopedia tentu sudah tidak lagi asing di telinga masyarakat. Sebagai salah satu toko online terbesar serta terbaik, Tokopedia menawarkan banyak sekali produk dengan harga bersaing.
Hal tersebut menjadi salah satu faktor dari sekian banyaknya alasan kenapa Tokopedia sampai saat ini punya konsumen begitu besar. Namun selain itu, faktor lain yang menjadikan Tokopedia terus tumbuh sebagai eCommerce terbaik yakni karena Tokopedia punya banyak metode pembayaran.
Selain bayar Tokopedia bisa dengan memanfaatkan aplikasi JAKONE MOBILE, hadirnya Bank Syariah Indonesia yang merilis fasilitas perbankan berupa BSI Mobile juga kini menjadi opsi lain pembayaran Tokopedia bisa kita gunakan.
Hanya saja seperti pada umumnya, agar pembayaran dapat dilakukan dengan baik serta lancar. Maka mengaktifkan BSI Mobile sudah harus dilakukan lebih dulu, jika belum tidak ada salahnya simak panduan CARA AKTIVASI BSI MOBILE yang sebelumnya telah prosesbayar.com sampaikan.
Namun jika ternyata sudah mengaktifkannya, maka sesuai dengan judul diatas. Berikut ini adalah panduan cara bayar Tokopedia lewat BSI Mobile untuk bisa diikuti apabila ingin mendapatkan banyak keuntungan yang ditawarkan.
Keuntungan Bayar Tokopedia di BSI Mobile
Dengan memanfaatkan layanan BSI Mobile untuk membayar belanjaan di Tokopedia, maka akan ada banyak keuntungan bisa didapat. Keuntungan tersebut seperti:
- Proses dapat dilakukan dimanapun serta kapanpun kalian butuhkan.
- Proses bayar dapat dilakukan dengan cepat dan mudah.
- Gratis biaya admin.
- Pembayaran langsung terkonfirmasi tanpa perlu upload bukti transaksi.
Syarat Bayar Tokopedia Pakai BSI Mobile
Agar dapat membayar tagihan Tokopedia lewat BSI Mobile, maka ada beberapa syarat harus kalian penuhi. Beberapa syarat tersebut meliputi:
- Aplikasi BSI Mobile sudah teraktivasi.
- Sudah memiliki kode bayar untuk BSI Mobile.
- Saldo BSI Mobile lebih dari cukup untuk membayar tagihan.
- Kode bayar harus digunakan sebelum 24 jam.
Kode Bayar Tokopedia BSI Mobile
Seperti dijelaskan pada poin persyaratan diatas, untuk cara bayar Tokopedia lewat mBanking BSI ini mengharuskan setiap pengguna memiliki serta mendapatkan kode bayar yang diperoleh dan diatur khusus untuk layanan mBanking BSI.
Jadi bagi kalian yang belum tahu bagaimana cara mendapatkannya, berikut prosesbayar.com contohkan cara mendapatkannya.
Cari Barang di Tokopedia
Buka aplikasi Tokopedia, lalu cari barang yang ingin dibeli dan masukan ke dalam keranjang belanjaan.
Pilih Menu Beli
Setelah memasukannya kedalam keranjang, silahkan tap menu lihat keranjang untuk bisa melihat daftar belanjaan. Bila sudah sesuai tap menu Beli.
Pilih Metode Pembayaran
Sampai disini silahkan atur alamat pengiriman dan juga masukan kode promo apabila ada. Jika sudah langsung tap menu pilihan pembayaran.
Pilih Bank Mandiri Syariah
Dihalaman ini ada banyak metode bayar bisa digunakan, namun untuk memudahkan proses bayar Tokopedia pakai BSI Mobile silahkan gunakan layanan Transfer Virtual Account Syariah dan memilih Bank Mandiri Syariah.
Dapatkan Kode Bayar
Setelah memilih, pastikan tampilan pembayaran sudah seperti gambar dibawah. Jika sudah langsung tap bayar untuk mendapatkan kode bayar, silahkan copy/salin kode bayar tersebut.
Cara Bayar Tokopedia Lewat BSI Mobile
Setelah mendapatkan kode bayar kalian bisa langsung membayarnya. Nah untuk cara bayar Tokopedia lewat BSI Mobile harus kalian lakukan adalah sebagai berikut.
Buka Aplikasi BSI Mobile
Pertama buka dan masuk aplikasi BSI Mobile lewat HP android atau iPhone dan pastikan koneksi internet lancar yah.
Pilih Menu eCommerce
Setelah aplikasi terbuka dengan sempurna, langsung kalian pilih menu eCommerce.
Ketuk Tokopedia
Nah pada halaman pilihan merchant, tentunya kalian harus memilih Tokopedia seperti gambar berikut ini.
Masukan Kata Sandi BSI Mobile
Sampai pada halaman ini, langsung saja masukan kata sandi BSI Mobile atau gunakan fingerprint sensor jika sudah mengaktifkannya.
Masukan Kode Bayar
Kemudian silahkan masukan kode bayar. Jika sudah tap menu Selanjutnya untuk melanjutkan proses bayar lewat BSI Mobile ini.
Input PIN BSI Mobile
Di halaman ini kalian akan diminta untuk memasukan atau menginput 6 digit PIN BSI Mobile, silahkan masukan dengan benar dan tap Selanjutnya.
Konfirmasi Pembayaran
Akan muncul tampilan konfirmasi pembayaran seperti berikut ini. Disini yang harus kalian perhatikan adalah nomor bayar, nama dan juga total bayar. Bila sudah benar, tap Selanjutnya untuk menyelesaikannya.
Biaya Admin
Bagaimana mudah bukan cara bayar Tokopedia lewat aplikasi BSI Mobile ini? Yang jelas seperti kami sampaikan diawal, proses pembayaran ini tidak akan dikenai biaya admin sama sekali alias gratis.
Itu dari kiranya proses cara mudah membayar tagihan belanjaan Tokopedia dengan memanfaatkan fasilitas BSI Mobile. Kiranya sekian yang dapat prosesbayar.com sampaikan pada kesempatan kali ini, semoga bisa membantu dan bermanfaat.