Cara Cicil Tagihan Listrik PLN – PT PLN (Persero) sekarang sudah menyiapkan skema cicilan pembayaran tagihan listrik buat para pelanggannya di seluruh daerah di Indonesia. Dimana skema ini ditujukan untuk pelanggan yang mengalami kenaikan tagihan listrik.
Cicilan tagihan listrik PLN ini dikhususkan untuk mereka yang mengalami kenaikan tagihan sebesar 20 persen. PLN berharap dengan skema cicilan tagihan pembayaran listrik ini bisa memudahkan dan membantu masyarakat yang terdampak karena tagihan listriknya naik.
Sebelum mengajukan cicilan tagihan listrik PLN, kamu harus mengetahui syarat dan dokumen apa saja yang dibutuhkan untuk bisa menyicil tagihan listrik. Jika kamu termasuk kriteria pelanggan yang berhasil mendapatkan skema cicilan tagihan listrik PLN, maka kamu bisa mengikuti panduan yang prosesbayar.com beritahukan disini.
Perhatikan dan pahami juga soal skema perhitungan cicilan listrik PLN. Supaya kamu paham nantinya jika sudah mengajukan cicilan listrik PLN.
Cara Cicil Tagihan Listrik PLN Terbaru
Ada beberapa wilayah atau kota di Indonesia yang dapat mengajukan cicilan tagihan listrik PLN secara online, namun kebanyakan belum bisa secara online. Sehingga disini kami akan memberitahukan cara cicil tagihan listrik PLN yang langsung datang ke kantor PLN terdekat.
Cara Cicil Tagihan Listrik PLN
- Membawa KTP dan nomor tagihan PLN ke kantor PLN terdekat
- Kemudian katakan kepada Satpam PLN di kantor PLN tersebut bahwa kamu ingin mengajukan cicilan tagihan listrik PLN, nantinya pihak Satpam akan mengantarkan kamu kepada petugas PLN yang menangani bagian administrasi
- Setelah itu pihak pegawai PLN akan meminta data-data dari KTP dan nomor tagihan PLN kamu
- Tinggal ikuti langkah-langkah yang diberitahukan oleh pihak pegawai PLN
Skema Perhitungan Cicilan Listrik PLN
Pelanggan PLN bapak Budi memiliki tagihan listrik pada bulan MEI sebesar Rp. 500 ribu, bulan juni Rp. 680 ribu lalu selisihnya Rp 180.000. Cicilan per bulan Rp 180.000 dibagi 9 menjadi Rp 20.000
Maka tagihan di bulan juni bapak Budi cukup membayar Rp 500.000 + Rp 20.000 totalnya Rp 520.000. Dengan sisanya dibayarkan selama 8 bulan sebesar Rp 20.000 ditambahkan dengan tagihan bulan yang berjalan berikutnya.
Syarat Menyicil Tagihan Listrik PLN
- Pelanggan R1 (Rumah Tangga) dengan daya hingga 2.200 VA (10 Ampere)
- Jika penggunaan listrik naik minimal 20 persen
- Cicilan pembayaran listrik bisa dilakukan sebanyak 4 kali maksudnya 1 kali setiap bulannya
Call Center PLN
- Nomor Telepon : (Kode Area) 123
- Twitter : @PLN_123
- Facebook : Facebook PLN 123
- Instagram : PLN12_Official
- Email : pln123@pln.co.id
- Aplikasi : PLN Mobile Android & PLN Mobile iOS
- Website : https://portal.pln.co.id/
Itu tadi beberapa informasi terkait cara menyicil tagihan listrik PLN terbaru beserta skema, syarat, dokumen dan call center PLN. Jika ada hal yang perlu ditanyakan seputar informasi diatas, maka kamu dapat hubungi kami lewat kontak kami, pastikan kamu selalu tepat waktu bayar tagihan listrik PLN supaya tidak terkena denda.